Beberapa Detail Produk untuk Kategori Genset 150 KVA


Variasi produk untuk genset memang sudah semakin lengkap. Ada beragam pilihan kapasitas output yang disediakan sehingga akan semakin mudah untuk mencari produk dengan daya yang sesuai kebutuhan. Untuk kelas genset dengan output yang besar, pilihan tertinggi bisa mencapai 2000 kva. Namun untuk ukuran bisnis tingkat menengah saja, genset 150 kva akan sudah mencukupi kebutuhan listrik, baik sebagai penyuplai listrik cadangan ataupun sebagai solusi ketika mengatasi pemadaman listrik.

Seperti yang sudah disebutkan, sekarang sudah semakin banyak pilihan produk untuk genset. Baik dari segi brand hingga opsi kapasitas output yang disediakan, opsi yang dihadirkan oleh distributor memang semakin mempermudah pembeli untuk menemukan produk yang paling tepat. Bahkan untuk tingkatan genset 150 kva, ada beberapa opsi yang bisa ditemukan. Salah satunya adalah generator dengan mesin dari Volvo. Kode produknya adalah HT 150 V. Mesin cukup besar hadir dengan sistem empat silinder agar performa dan kinerjanya tetap optimal walau sudah digunakan dengan durasi berjam-jam tanpa jeda. Untuk menunjang performa, ada oli dengan kapasitas 20 liter dan pengecekan serta pengisiannya akan sangat mudah dilakukan. Untuk sektor bahan bakar, volume tangki yang ada di unit genset 150 kva tersebut adalah 250 liter. Dengan konsumsi per jam yang bisa mencapai 33 liter, kapasitas full tank akan cukup untuk pengoperasian sekitar 7 jam.

Bagi sebagian orang, Volvo mungkin kurang dikenal. Lain halnya dengan Perkins yang merupakan brand yang sudah cukup populer di Indonesia dan beberapa negara lainnya. Kode produk untuk genset 150 kva bermesin Perkins tersebut adalah HT 150 P. Mesin enam silinder dihadirkan guna menopang performa yang lebih dan juga lebih stabil, apalagi ketika diperlukan untuk menyuplai daya hingga 120 kilowatt dengan jangka waktu yang cukup lama. Dari segi bahan bakar, tangkinya mempunayi volume maksimal di 250 liter. Walau kapasitasnya sama, rata-rata konsumsi per jamnya memang lebih tinggi di genset 150 kva dari Perkins. Setidaknya, perlu sekitar 31 hingga 40 liter per jam tergantung pengaturan load pada kinerja mesinnya. Sudah pasti, ukurannya pun sangat besar dengan panjang yang sudah lebih dari 3,5 meter dan bobot hampir menyentuh 2500 kg.